Note

Satgas Waspada Investasi Perkuat Pencegahan dan Penanganan Investasi Ilegal

· Views 85
Satgas Waspada Investasi Perkuat Pencegahan dan Penanganan Investasi Ilegal

Tim Kerja Satgas Waspada Investasi (SWI) Provinsi Kalimantan Tengah menyelenggarakan rapat koordinasi dalam rangka pembahasan Roadmap Satgas Waspada Investasi (SWI) 2022-2025. Rapat koordinasi dibuka dan dipimpin oleh Deputi Kepala OJK Provinsi Kalimantan Tengah, Erwan Suryono, yang memaparkan tentang perkembangan investasi ilegal di Indonesia dan informasi awal terkait Roadmap SWI tahun 2022-2025.

“Roadmap SWI 2022-2025 menekankan pada penguatan 3 (tiga) pilar, antara lain Penguatan Kelembagaan dan SDM, Penguatan Tugas Pencegahan, dan Penguatan Tugas Penanganan” jelas Erwan, Selasa 20 September 2022.

Selanjutnya, sebagai wujud penguatan 3 (tiga) pilar tersebut, Kepala Sub Bagian Edukasi dan Perlindungan Konsumen, Ricky Chandra, memaparkan bahwa pentingnya peran serta anggota SWI Provinsi Kalimantan Tengah dalam melakukan action plan ketiga pilar dimaksud. Action Plan yang dapat dilakukan oleh Tim Kerja SWI diantaranya; Pilar I Penguatan Kelembagaan dan SDM, Pilar II Penguatan Tugas Pencegahan, dan Pilar III Penguatan Tugas Penanganan.

Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan diskusi antar anggota SWI, dengan mendengarkan penyampaian isu terkini terkait kegiatan investasi ilegal, usulan kegiatan dan sharing informasi dalam rangka mendukung Roadmap SWI 2022-2025.

Seluruh Pengurus dan Anggota Satgas Waspada Investasi berkomitmen untuk selalu mendukung dan melaksanakan seluruh tugasnya untuk mencegah masyarakat menjadi korban investasi ilegal.

Dicetak ulang dari MataKalteng, hak cipta isi berita dimiliki oleh pemilik asli.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.