Note

BRI Perkenalkan BRImo ke Diaspora-PMI di Korsel dalam Festival Indonesia

· Views 34
BRI Perkenalkan BRImo ke Diaspora-PMI di Korsel dalam Festival Indonesia
Foto: BRI
Jakarta

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus berupaya menguatkan kehadirannya di kancah internasional serta melayani kebutuhan layanan keuangan Diaspora dan Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Terbaru, BRI memperkenalkan BRImo melalui Bank Representative di Korea Selatan sebagai aplikasi unggulan yang dapat menggunakan nomor telepon luar negeri termasuk Korea Selatan. Super apps milik BRI ini diperkenalkan dalam agenda Festival Indonesia di Korsel.

"Kami sangat senang BRI dapat mendukung kegiatan pada Festival Indonesia di Seoul. Dukungan kami di acara ini merupakan bagian dari komitmen BRI untuk menyediakan layanan keuangan kepada Nasabah khususnya Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan mendukung hubungan ekonomi serta budaya antara Indonesia dan Korea Selatan," kata Direktur Wholesale dan Kelembagaan BRI Agus Noorsanto, dalam keterangan tertulis, Sabtu (29/6/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Diaspora Indonesia di Korsel dapat menikmati berbagai fitur yang terdapat pada aplikasi BRImo seperti melakukan pembukaan rekening secara digital, transfer antar bank di dalam negeri/ke luar negeri (transfer internasional), berinvestasi, serta layanan perbankan lainnya yang dapat memudahkan kebutuhan finansial nasabah tanpa harus datang langsung ke bank.

Acara tahunan yang diselenggarakan oleh Kedutaan Besar Republik Indonesia di Cheonggye Plaza Seoul, Korea Selatan pada Minggu (23/6) tersebut merupakan dukungan BRI untuk menampilkan keanekaragaman Kebudayaan Indonesia serta berbagai macam pameran UMKM dan kuliner yang berasal dari seluruh Indonesia.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, Duta Besar ad Interim KBRI Seoul Zelda Wulan Kartika sangat senang BRI dapat berpartisipasi dalam kegiatan Festival Indonesia 2024. Ia juga menambahkan sebagai salah satu BUMN yang ada di Korsel, BRI diharapkan mampu memberikan layanan kepada seluruh lapisan Masyarakat yang ada di Korsel tak terkecuali PMI yang merupakan komponen penting masyarakat Indonesia yang berada di Korsel.

"Saya mengapresiasi dukungan BRI dalam event tahunan ini, semoga Bank BRI dapat terus berkolaborasi bersama dengan KBRI Seoul beserta stakeholder terkait untuk memberikan layanan kepada seluruh masyarakat Indonesia yang tinggal di Korea Selatan," ujar Zelda.

Festival Indonesia yang ke-4 ini dihadiri oleh 4.000 peserta lebih, bukan hanya warga negara Indonesia yang berada di Korsel saja. Warga lokal dan warga negara asing pun turut ikut serta meramaikan dan berpartisipasi.

(akd/akd)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.