Jeff Bezos Mau Jual Saham Amazon, Ada Apa?
Jeff Bezos berencana menjual sahamnya di Amazon setara US$ 5 miliar atau Rp 81,50 triliun (kurs Rp 16.300). Rencana ini dilakukan saat saham Amazon mencapai level tertinggi di harga US$ 200,43.
Dikutip dari Reuters Kamis (4/7/2024) rencana penjualan 25 juta saham ini terungkap dalam sebuah laporan Selasa kemarin.
Saham Amazon melonjak 30% bahkan melampaui indeks Dow Jones Industrial Average. Setelah menjual sahamnya, sisa saham Bezos di perusahaan menjadi 912 juta lembar atau 8,8% dari total saham yang beredar.
Sebagai informasi, ia juga telah menjual kepemilikan sahamnya senilai US$ 8,5 miliar pada bulan Februari lalu. Saham Amazon melonjak 80% sepanjang tahun 2023.
Berdasarkan data Forbes, Bezos berada di peringkat kedua orang terkaya di dunia dengan kekayaan bersih US$ 214,4 miliar. Selain di Amazon ia juga pendiri perusahaan ruang angkasa Blue Origin, yang meluncurkan kru enam orang ke ruang angkasa pada bulan Mei.
Amazon membukukan hasil kuartal pertama yang positif berkat pemanfaatan kecerdasan buatan. Perusahaan yang berbasis di Seattle, Amerika Serikat ini juga baru menggantikan posisi kepala unit cloud computing dari sebelumnya Adam Selipsky sebagai menjadi Matt Garman.
Simak juga Video 'Sektor Teknologi Dominasi Perusahaan Paling Berharga di Dunia':
[Gambas:Video 20detik]
Reprinted from detik_id,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.