Note

IHSG dan Rupiah Menghijau di Tengah Sikap Hawkish The Fed

· Views 42
IHSG dan Rupiah Menghijau di Tengah Sikap Hawkish The Fed
IHSG dan Rupiah Menghijau di Tengah Sikap Hawkish The Fed (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan kurs Rupiah menguat di tengah sikap hawkish bank sentral AS (The Fed).

IHSG ditutup naik 0,34 persen ke level 7.220,88 pada perdagangan Kamis (4/7/2024). Serupa, Rupiah ditutup menguat di level 16.325 per USD.

"Bahkan USD sendiri juga tidak terdorong untuk menguat lebih jauh, sekalipun The Fed tidak memberikan kepastian kapan akan memangkas bunga acuan," kata Analis Pasar Keuangan, Gunawan Benjamin, Kamis (4/7/2024). 

Menurut Gunawan, ada gambaran yang bias antara kebijakan yang dilakukan The Fed terhadap dampaknya ke pasar keuangan.

"Saya menilai ini sebagai sebuah anomali, dibandingkan sebagai sebuah keberuntungan dimana pasar menguat sekalipun bunga acuan tetap bertahan mahal," tutur dia.

Tak hanya Rupiah, harga emas juga terpantau menguat pada perdagangan hari ini. Walau demikian, harga emas terpantau sedikit melemah di sesi perdagangan sore. 

Harga emas ditransaksikan di kisaran level USD2.357 per onstroy menguat di kisaran Rp1,241 juta per gram.

(DES)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.