Produsen ATK Bantex (BINO) Tebar Dividen Rp1,31 Miliar, Cair 26 Juli
IDXChannel - Emiten produsen alat tulis kantor Bantex, PT Perma Plasindo Tbk (BINO) siap membayarkan dividen tunai tahun buku 2023 dengan total nilai sebesar Rp1,31 miliar.
Nilai dividen tersebut diperoleh setelah perseroan mematok kurs tengah untuk pembagian dividen sebesar Rp16.312 per USD.
"Pembagian dividen tunai Rp0,60 per saham. Dihitung dari total nilai dividen sebesar Rp1,31 miliar dibagi jumlah saham dan pelaksanaan waran sebanyak 2,17 miliar saham," ujar manajemen dalam keterbukaan informasi BEI, Selasa (9/7).
Dalam jadwalnya, BINO akan membayarkan dividen tersebut pada 26 Juli 2024. Sementara hari ini merupakan tanggal x dividen di pasar tunai.
Dari data RTI Business, saham BINO hari ini hingga pukul 14.22 WIB melemah 0,71 persen ke harga Rp139.
(FAY)
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.