Note

PEFINDO Tegaskan Peringkat WIKA idBBB-

· Views 47

Pasardana.id - PEFINDO menegaskan peringkat PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (IDX: WIKA) dan Obligasi Berkelanjutan (SR) I, II, dan III di idBBB-.

PEFINDO juga menegaskan peringkat idBBB- (sy) untuk SR Sukuk Mudharabah I, II, dan III.

Prospek untuk peringkat Perusahaan adalah stabil.

“Peringkat tersebut mencerminkan pandangan kami mengenai peran penting WIKA kepada pemerintah dan kehadirannya yang mapan di industri konstruksi nasional,” sebut pernyataan PEFINDO yang dilansir dalam pengumuman Rabu (10/7).

Ditambahkan, “Peringkat tersebut dibatasi oleh profil keuangan dan likuiditas yang lemah, risiko dari ekspansi sebelumnya, dan lingkungan bisnis yang bergejolak.” 

Adapun periode rating adalah 8 Juli 2024 – 1 Juli 2025.

Lebih lanjut disebutkan, peringkat dapat dinaikkan jika WIKA secara signifikan meningkatkan kinerja bisnis dan indikator keuangannya serta menghasilkan arus kas yang lebih kuat secara berkelanjutan.

Sedangkan peringkat dapat diturunkan jika Perusahaan tidak dapat menunjukkan perbaikan dalam kinerja bisnis dan manajemen operasional yang dapat menyebabkan penurunan lebih lanjut pada aspek keuangan Perusahaan.

"Kami juga dapat menurunkan peringkat jika terdapat bukti melemahnya dukungan dari pemerintah seperti kepemilikan dan pengendalian yang jauh lebih rendah atau jika tidak terdapat indikasi dukungan luar biasa dari pemerintah ketika WIKA berada dalam kesulitan keuangan. Peringkat juga dapat diturunkan jika WIKA mengalami tekanan likuiditas terutama terkait pemenuhan kewajiban keuangan yang akan jatuh tempo,” demikian pernyataan PEFINDO.

Diketahui, efek utang dengan peringkat idBBB mengindikasikan parameter proteksi yang memadai dibandingkan efek utang Indonesia lainnya.

Walaupun demikian, kondisi ekonomi yang buruk atau keadaan yang terus berubah akan dapat memperlemah kemampuan emiten untuk memenuhi komitmen keuangan jangka panjang atas efek utang.

Tanda kurang (-) menunjukkan bahwa peringkat yang diberikan relatif lemah dan di bawah rata-rata kategori yang bersangkutan.

Akhiran (sy) mengindikasikan peringkat memenuhi prinsip Syariah.

Didirikan pada tahun 1961, WIKA merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di bidang konstruksi di Indonesia.

Perusahaan mencakup segmen investasi, realti & properti, infrastruktur & gedung, energi & industrial plant, dan industri.

Per 30 April 2024, pemegang saham Perusahaan adalah Pemerintah Indonesia (91,02%) dan publik (8,08%).

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.