Note

Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen

· Views 32
Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen
Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen. (Foto: Barito Pacific)

IDXChannel – Saham emiten taipan Prajogo Pangestu cenderung ditutup terkoreksi pada perdagangan Senin (15/7/2024) usai kerap menguat di akhir Juni lalu.

Menurut data Bursa Efek Indonesia (BEI), saham emiten geotermal PT Barito Renewables Energy Tbk (BREN) menderita kerugian terbesar, yakni minus 4,23 persen secara harian ke posisi Rp9.050 per saham.

Baca Juga:
Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen Saham Vale (INCO) Merosot Lima Hari Berturut-turut

Sejak 5 Juli, saham BREN hanya sekali ditutup menguat, yaitu pada Jumat (12/7) pekan lalu ketika naik tipis 0,27 persen.

Dengan ini, pola pembalikan arah (reversal) V-bottom yang terbentuk sejak tengah Juni lalu pun menjadi invalid karena BREN gagal menembus neckline di 11.250.

Baca Juga:
Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen WIKA Divestasi Saham di Proyek Jalan Tol, Kementerian BUMN: Bukan Rugi, Bantu Cash Flow

Alhasil, saham BREN merosot tajam 11,06 persen dalam sepekan, kendati masih naik 12,77 persen dalam sebulan belakangan.

Penurunan tajam saham BREN akhir-akhir ini membuat posisinya sebagai emiten terbesar kembali disalip oleh BBCA.

Baca Juga:
Saham Emiten Prajogo Pangestu Merana, BREN Turun 4 Persen Aksi Ambil Untung Warnai Koreksi Saham Bank Raksasa

Kini, bank milik Grup Djarum tersebut kembali ke posisi pertama dengan kapitalisasi pasar (market cap) mencapai Rp1.238,91 triliun. BREN sendiri memiliki valuasi pasar Rp1.210,77 triliun, berada di peringkat kedua.

Surutnya minat beli, yang artinya tingginya tekanan jual, di saham BREN turut menyeret saham Prajogo lainnya ke zona merah.

Induk BREN, PT Barito Pacific Tbk (BRPT), terdepresiasi 2,21 persen secara harian. Kemudian, saham emiten batu bara PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk (CUAN) tergerus 0,55 persen dan saham PT Petrosea Tbk (PTRO) turun 0,28 persen.

Berbeda, saham PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) menguat 2,11 persen. Pergerakan saham emiten petrokimia ini kerap berbeda arah dengan para saudaranya akhir-akhir ini.

 Tambah Modal Anak Usaha

Kabar teranyar, BREN memberikan tambahan modal ke anak usahanya, PT Barito Wind Energy sebesar Rp497 miliar.

Mengutip keterbukaan informasi BEI, Jumat (21/6/2024), dana tersebut digunakan Barito Wind untuk melunasi fasilitas Tranche B atau utang sebesar USD29 juta ke Bank BNI (BBNI) yang jatuh tempo pada 14 Juni 2024.

Adapun penyetoran modal itu sejatinya untuk pengambilan bagian atas seluruh saham baru yang diterbitkan oleh Barito Wind sejumlah 497.389. BWE merupakan perusahaan terkendali Perseroan yang dimiliki secara langsung sebesar 99,99 persen.

Atas penambahan penyetoran modal tersebut, kepemilikan Perseroan kepada BWE meningkat menjadi 962.388 saham yang mewakili 99,99 persen dari modal ditempatkan dan disetor BWE.

Meski demikian, penambahan modal anak usaha ini tidak terdapat dampak signifikan terhadap kegiatan operasional, hukum, atau kelangsungan usaha BREN. (ADF)

Disclaimer: Keputusan pembelian/penjualan saham sepenuhnya ada di tangan investor.

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.