Penumpang Kereta Cepat Belum Capai Target, Jokowi Titahkan Ini!
Jumlah penumpang Kereta Cepat Jakarta-Bandung dinilai belum mencapai target. Hal ini sampai menarik perhatian Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo dan Dirut PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi sempat dipanggil ke Istana Kepresidenan kemarin. Trafik penumpang yang belum mencapai target menjadi bahasan utamanya.
Kepada Jokowi Kartika memaparkan trafik penumpukan kereta cepat dan LRT Jabodebek. Namun, yang jadi bahasan utama adalah trafik kereta cepat. Dia menjelaskan saat ini penumpang kereta cepat sudah mencapai 24 ribu orang, namun masih di bawah target 29 ribu orang. Sementara itu, LRT Jabodebek jumlah penumpangnya sudah tembus 80 ribu orang.
"Kalau traffic kan kemarin kereta cepat udah sempat mencapai 24 ribu, kalau di LRT udah mencapai 80 ribu. Nah kita akan tambah terus jumlah kereta beroperasi," ujar pria yang akrab disapa Tiko itu, di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2024).
Dwiyana juga menyatakan Presiden Jokowi melakukan evaluasi untuk operasi Kereta Cepat, mulai dari penumpangnya hingga perkembangan operasionalnya. Menurutnya, pemerintah juga berkomitmen untuk memberikan dukungan kepada operasional kereta cepat yang diberi nama Whoosh itu.
"Apa yang dibutuhkan dukungan dari pemerintah apa, misalnya kayak jalan akses dan segala macam," beber Dwiyana.
Arahan Tambah Frekuensi
Kembali ke Tiko, dia mengatakan pemerintah akan menambah jumlah frekuensi kereta yang beroperasi untuk menggenjot trafik penumpukan.
Untuk kereta cepat Jakarta-Bandung jumlah perjalanan akan ditambah dari 48 menjadi 62 perjalanan. Sementara LRT Jabodebek akan ditambah dari 20 menjadi 27 perjalan.
"Jadi frekuensi kita tambah. Harapannya penumpangnya juga makin banyak," ujar Tiko.
Tiko menjelaskan dalam 2-3 tahun ke depan pihaknya diminta untuk mengejar target penumpang kereta cepat hingga mencapai 29 ribu.
"Itu masih sedikit di bawah target. Target 29 ribu, jadi itu udah mendekati lah. Kita kejar harusnya untuk mencapai target yang sesuai proyeksi awal harusnya 2 sampai 3 tahun bisa kita kejar," beber Tiko.
(kil/kil)Reprinted from detik_id,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.