Mutuagung Lestari (MUTU) Terbitkan 271 Sertifikat ISPO hingga Juni 2024
IDXChannel - PT Mutuagung Lestari Tbk atau MUTU International (MUTU) mencatat telah mengeluarkan sebanyak 271 sertifikat Indonesia Sustainable Palm Oil (ISPO) hingga Juni 2024. Sertifikat sawit berkelanjutan itu, mayoritas masih dimiliki oleh usaha sawit dalam skala besar.
Presiden Direktur Mutuagung Lestari, Arifin Lambaga mengatakan, kepemilikan sertifikat ISPO pada dasarnya bukan hanya milik perusahaan besar, tetapi juga penting untuk usaha sawit dalam skala kecil.
Arifin menambahkan, dalam usaha sawit skala kecil, sangat diharapkan peran dari koperasi petani sawit. Koperasi dianggap sebagai ujung tombak dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya sertifikasi berkelanjutan, serta komitmen petani dalam mematuhi peraturan pemerintah dan praktik terbaik.
“Terdapat perbedaan sistem sertifikasi antara usaha sawit dengan skala besar dan dengan skala kecil. Hal ini diharapkan memudahkan usaha sawit dalam skala kecil untuk dapat memiliki sertifikat ISPO,” ucap Arifin dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, ditulis Jumat (26/7).
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.