Note

MotionTrade Bagikan Tiga Tips Psikologi dalam Investasi Saham

· Views 47
MotionTrade Bagikan Tiga Tips Psikologi dalam Investasi Saham
MotionTrade Bagikan tiga Tips Psikologi dalam Investasi Saham (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Ada banyak faktor yang dapat memengaruhi investor atau trader dalam mengambil keputusan saat berinvestasi di pasar modal. 

Salah satunya, kondisi psikologis yang dapat menentukan pengambilan keputusan investasi. Dalam konteks investasi saham, psikologi trading diartikan sebagai kemampuan investor atau trader dalam mengelola atau mengontrol emosinya ketika trading, terutama saat menghadapi pergerakan harga saham yang fluktuatif.

Investor dengan psikologi trading saham yang baik mampu bersikap tenang dalam keadaan apapun. Namun, investor dengan psikologi trading saham yang buruk seringkali mudah terpengaruh dengan berbagai hal. 

Akibatnya, keputusan investasi yang dihasilkan seringkali tidak konsisten dan menyebabkan kerugian. MotionTrade telah merangkum tiga tips melatih psikologi trading saham yang bisa diterapkan, antara lain:

1. Kenali profil risiko dan tingkat toleransi risiko

Setiap investor atau trader memiliki karakteristik yang berbeda, baik tujuan investasi, kemampuan keuangan, maupun profil risiko. Dengan mengenali karakteristik tersebut, Anda dapat menentukan keputusan yang sesuai dengan tingkat toleransi risiko.

2. Membuat rencana

Menyusun strategi dan rencana yang sesuai dengan tujuan dapat membantu investor atau trader untuk mengambil keputusan dalam berinvestasi. Anda bisa membuat daftar saham potensial yang layak dibeli saat trading atau investasi. Tentukan titik entry (buy) saham, titik exit (sell) untuk realisasi keuntungan, dan titik cut loss (sell) untuk meminimalisir kerugian.

3. Menganalisa informasi secara komprehensif dan objektif

Sebelum mengambil keputusan untuk menjual atau membeli, Anda perlu menganalisa informasi dan fakta secara komprehensif dan objektif. Anda bisa menggunakan analisis fundamental dan teknikal. Anda juga perlu untuk selalu up to date dengan kondisi ekonomi dan pasar saham terkini. Hindari sikap fear of Missing Out (FOMO), yaitu perasaan tidak nyaman atau insecure akan melewatkan keuntungan besar ketika terjadi fluktuasi harga dalam waktu yang relatif singkat pada sebuah saham. 

Pada aplikasi online trading MotionTrade, Anda bisa membaca berita terbaru emiten secara mudah lewat menu "Stock News". Selain itu, Anda juga bisa mendapatkan informasi dan rekomendasi saham dari tim Riset MNC Sekuritas melalui menu “Stock Research”. 

Nikmati layanan investasi saham, reksa dana, dan obligasi dari #MNCSekuritas dengan mengunduh aplikasi MotionTrade dan jelajahi seamless experience. Aplikasi MotionTrade dapat diunduh di Google PlayStore dan Apple AppStore dengan link unduh onelink.to/motiontrade. MNC Sekuritas, Invest with The Best!

(DESI ANGRIANI)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.