Note

Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut?

· Views 20
Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut?
Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut? (Foto: Freepik)

IDXChannel - Harga minyak sawit mentah (CPO) di Bursa Malaysia Derivatives naik pada perdagangan Jumat (30/8/2024). Pekan ini, harga sawit dalam tren positif.

Berdasarkan data pasar, kontrak berjangka (futures) CPO menguat 0,91 persen ke MYR3.978 per ton.

Baca Juga:
Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut? Harga Minyak Turun Lebih dari Satu Persen Pekan Ini

Dalam sepekan, harga CPO sudah meningkat 2,87 persen.

Kenaikan pada Jumat, yakni untuk kali kedua berturut-turut, di tengah melemahnya ringgit dan penguatan harga minyak saingan di pasar Dalian dan CBoT.

Baca Juga:
Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut? Saham Prajogo Pangestu Unjuk Gigi Pekan Ini, BREN Jadi Nomor Satu

Di sisi lain, kekhawatiran terhadap cuaca buruk dan rendahnya produksi semakin meningkat setelah Malaysia memperkirakan akan terjadi badai petir dari 30 Agustus hingga 5 September mendatang.

Futures CPO mengakhiri Agustus dengan catatan kuat, terapresiasi 3,51 persen setelah mengalami kerugian pada dua bulan sebelumnya.

Baca Juga:
Harga CPO Naik Hampir 3 Persen Pekan Ini, Bisa Berlanjut? Harga Emas Fluktuatif Pekan Ini usai Pepet Rekor Tertinggi

Mengutip Trading Economics, Jumat (30/8), hal ini terjadi seiring rencana Indonesia, produsen utama dunia, untuk meluncurkan kebijakan pencampuran biodiesel berbasis minyak sawit sebesar 50 persen (B50) tahun depan sebagai tanggapan atas regulasi deforestasi oleh Uni Eropa.

Namun, sentimen bullish ini dibatasi oleh kehati-hatian karena India, salah satu importir utama, mempertimbangkan untuk menaikkan pajak impor minyak nabati, yang dapat mengurangi permintaan minyak sawit.

Proyeksi Pekan Depan

Futures CPO diperkirakan akan diperdagangkan dengan kecenderungan naik pekan depan, melanjutkan momentum positif pekan ini, didorong oleh kekhawatiran atas prospek output yang lamban.

"Kami memperkirakan harga komoditas ini akan diperdagangkan antara MYR3.850 per ton dan MYR4.050 per ton pekan depan," ujar David Ng, pedagang minyak sawit, kepada Bernama, Sabtu (31/8).

Setali tiga uang, kepala riset komoditas Sunvin Group yang berbasis di Mumbai, Anilkumar Bagani, juga memperkirakan harga CPO akan berada di kisaran yang sama.

Namun, dia memperingatkan adanya potensi volatilitas menjelang data ekspor dan produksi minyak sawit Malaysia untuk sebulan penuh.

Berbeda, pedagang senior minyak sawit dari Interband Group of Companies, Jim Teh, memprediksi futures CPO akan diperdagangkan lebih rendah pekan depan karena aksi ambil untung, di kisaran MYR3.700-MYR3.800 per ton.

"Permintaan fisik datang dari China, India, Pakistan, Timur Tengah, Uni Eropa, dan Amerika Serikat, tetapi stok masih melimpah di Malaysia dan Indonesia," ujarnya. (Aldo Fernando)

Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.

FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com

If you like, reward to support.
avatar

Hot

No comment on record. Start new comment.