IDX-Infovesta Multi-Factor 28 Dirilis, Jadi Panduan Investasi Saham Profitabilitas Tinggi
IDXChannel - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) dan PT Infovesta Utama resmi meluncurkan indeks baru yang dinamakan IDX-Infovesta Multi-Factor 28 pada Senin (2/9).
IDX-Infovesta Multi-Factor 28 merupakan indeks yang mengukur kinerja harga dari 28 saham yang relatif memiliki profitabilitas tinggi, valuasi harga, dan volatilitas rendah dengan likuiditas transaksi yang baik.
Tren pertumbuhan Asset Under Management (AUM) produk investasi pasif juga menjadi faktor indeks ini diluncurkan seiring meningkatnya penggunaan indeks BEI sebagai underlying produk tersebut.
Indeks ini juga menggunakan pendekatan fundamental weighting dalam penentuan bobot setiap saham. Berbeda dengan metode kapitalisasi pasar, fundamental weighting menghitung bobot saham berdasarkan ukuran fundamental perusahaan, seperti pendapatan, laba, arus kas, dan lain-lain.
“Pendekatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang lebih representatif mengenai potensi investasi dengan mempertimbangkan kekuatan fundamental perusahaan yang mendasarinya,” kata P.H Sekretaris Perusahaan BEI, Eko Susanto dalam keterangan, Jakarta, Senin (2/9).
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.