Rapor Bursa Sepekan: IHSG dan Kapitalisasi Pasar Kompak Cetak Rekor Tertinggi
IDXChannel - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat sejumlah rekor baru pada perdagangan selama sepekan ini. Rapor transaksi bursa menunjukkan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menembus level closing all time high di 7.812,13.
selama periode 9-13 September 2024, kapitalisasi pasar atau market cap bursa juga mencetak rekor tertinggi sebesar Rp13.390 triliun.
Selama sepekan, terdapat satu pencatatan Obligasi Berkelanjutan VI Federal International Finance Dengan Tingkat Bunga Tetap Tahap IV Tahun 2024 oleh PT Federal International Finance mulai dicatatkan di BEI.
Hasil pemeringkatan dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) atas obligasi tersebut adalah idAAA (Triple A) dengan Wali Amanat PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk.
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.