Apa Itu Logam Mulia? Berikut Ulasannya
IDXChannel - Apa itu logam mulia? Jenis logam mulia yang paling populer saat ini adalah emas. Karakteristis emas itu mudah ditempa, elastis, dan warnanya kuning mengkilap. Di samping itu, emas tidak mudah terkontaminasi zat kimia lain.
Emas sering menjadi bahan perhiasan seperti anting, kalung, cincin, gelang, dan perhiasan lainnya. Dalam hal ini, banyak juga perhiasan yang menggunakan campuran emas dengan perak agar lebih kuat permukaannya.
Dilansir dari berbagai sumber pada Rabu (2/10/2024), IDX Channel telah merangkum apa itu logam mulia, sebagai berikut.
Apa Itu Logam Mulia?
Logam mulia merupakan logam yang mampu tahan terhadap korosi dan oksidasi. Secara bentuk fisiknya, logam mulia atau logam adi memiliki tekstur yang keras, tahan banting, tidak lapuk, tidak berkarat, dan mudah dibentuk.
Logam mulia ini memiliki sifat-sifat khusus, seperti memiliki titik leleh yang tinggi dan struktur kristal tertentu. Beberapa di antaranya, seperti kelompok platinum, memiliki keistimewaan tersendiri. Namun, ketersediaannya di alam terbatas. Selain itu, kegunaannya di tengah proses industri dan perannya di dunia investasi membuat logam mulia memiliki nilai ekonomi yang tinggi.
Jenis-Jenis Logam Mulia
1. Osmium
Osmium memiliki bentuk fisik berwarna putih abu-abu yang berkilap, padat, dan tahan korosi. Biasanya, osmium berfungsi untuk bahan baju ujung pulpen berkualitas, jarum fonograf, pemutar piringan hitam, dan sebagainya.
2. Iridium
Iridium bersifat tahan korosi, kepadatan yang tinggi, dan tidak mudah meleleh. Ketersediaan iridium di alam sangat langka sehingga harga jualnya tinggi. Bahkan, harga jual iridium dapat menyaingi harga emas.
3. Rhodium
Rhodium memiliki harga yang cukup mahal. Harga rhodium tinggi karena tidak banyak tempat yang memiliki kandungan pembentuk rhodium.
Umumnya, aset ini berperan sebagai bahan pembuat lampu sorot, cermin, atau turbin pesawat. Hal ini karena rhodium anti karat dan mampu memberikan kilau hingga merefleksikan objek di depannya.
4. Palladium
Biasanya, palladium berperan sebagai bahan pemurnian hidrogen hingga bahan campuran emas putih. Hal ini karena palladium mampu meningkatkan elastisitas emas sehingga lebih mudah dibentuk.
5. Platina
Platina memiliki sifat yang mirip dengan palladium. Namun, permukaan aset ini lebih mengkilap dan berkilau secara alami. Secara fisik, ketahanan dan kepadatan unsur ini pun tidak diragukan lagi.
Umumnya, platina ini banyak digunakan di lingkup kedokteran. Sayangnya, unsur platina ini kurang cocok menjadi instrumen investasi karena harganya yang tidak stabil.
6. Perak
Perak memiliki bentuk fisik logam putih mengkilap yang tahan karat dan bersifat konduktor listrik. Selain emas, perak juga menjadi logam mulia yang menjadi bahan pembuatan perhiasan.
Di samping itu, ada beberapa negara yang masih menggunakan perak sebagai bahan utama pencetakan mata uang. Dalam lingkup investasi, perak juga masih menjadi salah satu aset investasi dengan harga yang cenderung stabil dalam kurun waktu yang panjang.
Contoh Logam Mulia
Salah satu contoh logam mulia adalah emas yang identik dengan logam bernilai tinggi. Selain itu, emas juga menjadi simbol kekayaan dan kesejahteraan. Zaman dahulu, aset berkilau ini menjadi alat tukar atau mata uang dalam kegiatan transaksi sehari-hari. Kini, emas lebih sering berperan sebagai instrumen investasi. Dari generasi ke generasi, emas menjadi instrumen investasi populer di kalangan masyarakat investor.
Emas memiliki nilai psikologis yang dapat memberikan seseorang perasaan senang, bahagia, dan nyaman Selain itu, warna dari bentuk fisiknya pun lebih berkilau daripada jenis lainnya. Dalam jangka waktu panjang, emas memiliki harga yang cenderung naik.
Itulah informasi terkait apa itu logam mulia yang bisa Anda simak, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu terus update berita terkini Anda seputar bisnis dan ekonomi hanya di IDX Channel.
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.