Harga CPO Naik Satu Persen usai Koreksi 2 Hari Beruntun
IDXChannel – Harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) menguat pada perdagangan Rabu (16/10/2024), didukung oleh kenaikan harga minyak nabati pesaing di pasar Dalian dan Chicago Board of Trade (CBoT).
Menurut data pasar, pukul 11.24 WIB, kontrak berjangka (futures) CPO di Bursa Malaysia Derivatives naik 1,19 persen ke level MYR4.319 per ton, pulih dari koreksi dua hari sebelumnya.
Dalam sepekan, harga CPO meningkat 1,01 persen, sedangkan dalam sebulan melesat 12 persen.
Selain itu, harga minyak mentah juga naik, kemungkinan sebagai technical rebound setelah penurunan tajam sebelumnya.
Mengutip Trading Economics, Rabu (16/10), tanda-tanda ekspor yang kuat mulai muncul, seiring survei kargo melaporkan pengiriman produk minyak sawit Malaysia naik 14 persen hingga 15,6 persen selama periode 1-15 Oktober dibandingkan bulan sebelumnya.
Dari sisi produksi, data industri menunjukkan, produksi turun 3,8 persen pada September dibandingkan Agustus.
Terpisah, Dewan Minyak Sawit Malaysia (MPOB) memperkirakan harga akan tetap stabil di atas MYR4.000 per ton bulan ini.
Namun, kenaikan lebih lanjut tertahan oleh penguatan nilai tukar ringgit.
Di sisi lain, impor minyak sawit oleh India—pembeli terbesar—anjlok hampir 30 persen pada September akibat kenaikan harga.
Lebih lanjut, beberapa trader bersikap hati-hati menjelang rilis angka PDB kuartal III-2024 China yang akan diumumkan pekan ini.
“Kami memperkirakan harga akan berada di kisaran RM4.230-RM4.450 [pekan ini],” kata trader minyak sawit David Ng kepada Bernama.
Dia juga menyebutkan, estimasi ekspor minyak sawit Malaysia untuk Oktober, yang diharapkan dirilis oleh survei kargo Intertek Testing Services dan Amspec, akan menjadi fokus pekan ini.
Berbeda, trader senior minyak sawit Interband Group of Companies, Jim Teh, mengatakan, pasar CPO akan mengalami aksi ambil untung pekan ini dengan harga berkisar antara MYR3.800-MYR3.900 per ton setelah data terbaru dari MPOB menunjukkan tingkat stok yang lebih tinggi di negara tersebut pada September.
"Harga CPO saat ini terlalu tinggi, yang dapat menyebabkan kenaikan harga pangan. Permintaan fisik untuk CPO, seperti biasa, akan datang dari India, China, Pakistan, negara-negara Timur Tengah, Amerika Serikat, dan Eropa," ujarnya. (Aldo Fernando)
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.