Transformasi WSBP: Integrasi ESG serta Produk Hijau Jadi Solusi
IDXChannel - PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP) mengedepankan inovasi produk ramah lingkungan dalam proses transformasi sebagai ‘One Stop Solution’ di industri beton terintegrasi, konstruksi, dan modular.
Tak hanya sekadar strategi bisnis, integrasi penerapan aspek Environment, Social, and Governance (ESG) menjadi misi perusahaan dalam menciptakan profit yang sehat, pertumbuhan kinerja, dan keberlanjutan bisnis.
Kepala Divisi Corporate Secretary WSBP, Fandy Dewanto mengatakan perseroan mendorong penggunakan sejumlah produk hijau seperti Spun Pile, SprigWP, Sloof, dan Modular.
Empat produk ini dirancang khusus sebagai solusi untuk menjaga kelestarian lingkungan, seiring dengan penerapan material berkelanjutan di berbagai proyek konstruksi.
“Semua pihak stakeholders yang ada di industri manufaktur konstruksi mendukung ke arah standarisasi hijau, jadi tantangan kami menciptakan produk yang bisa memanfaatkan material berprinsip hijau,” kata Fandy dalam dalam Wicara WSBP, Senin (28/10/2024).
Penciptaan produk berorientasi lingkungan, tidak hanya kuat untuk konstruksi, melainkan juga efisien dalam waktu pengiriman, bahan bakar, dan jasa pengerjaan.
Sebagai bukti konkret, WSBP telah menggunakan bahan material berkelanjutan pada sejumlah proyek besar, seperti penggunaan Mortar Foam di proyek Fly Over Sekip, Palembang, Sumatera Selatan, dan material Fly Ash pada proyek Dinding Saluran Irigasi di Indramayu.
Sebagai catatan, mortar foam adalah campuran busa dan mortar untuk perkerasan atau pengganti timbunan tanah.
Di tengah industri konstruksi yang selama ini identik dengan material konvensional, Fandy mengakui bahwa tantangan utama dalam penerapan produk hijau adalah mengubah mindset para pelanggan.
Edukasi menjadi niscaya bagaimana mendorong kesadaran lingkungan dalam penggunaan produk konstruksi, seperti pemakaian modular concrete untuk proyek perumahan, maupun beton SprigWP yang telah digunakan untuk Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo.
“Penggunaan modular tidak hanya efisien namun juga mengurangi dampak lingkungan dalam jangka panjang,” jelas Fandy.
Reprinted from Idxchannel,the copyright all reserved by the original author.
Disclaimer: The content above represents only the views of the author or guest. It does not represent any views or positions of FOLLOWME and does not mean that FOLLOWME agrees with its statement or description, nor does it constitute any investment advice. For all actions taken by visitors based on information provided by the FOLLOWME community, the community does not assume any form of liability unless otherwise expressly promised in writing.
FOLLOWME Trading Community Website: https://www.followme.com
Hot
No comment on record. Start new comment.